jpnn.com - DENPASAR - Dit Lantas Polda Bali bakal memberlakukan penutupan dan pengalihan arus pada pergantian malam Tahun Baru, Kamis (31/12). Itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan di wilayah Kuta, khususnya jalan Pantai Kuta dan Legian pada malam tahun baru.
Sejumlah ruas jalan nantinya akan ditutup dan dialihkan mulai pukul 14.00 WITA.
BACA JUGA: Nah Lho.. Anjing Pelacak Dikerahkan di Bandara Kualanamu
“Untuk sementara memang akses menuju Pantai Kuta dan Legian pada malam tahun baru akan kami tutup,” ujar Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. Hery Wiyanto di Denpasar, Rabu (30/12).
Arus lalu lintas yang masuk melalui Dewi Sartika atau Kartika Plaza menuju pantai Kuta akan ditutup dan dialihkan ke Jalan Singasari, Jalan Ciungwanara, simpang Bemo corer, simpang Temacun, Jalan Setya Budi, simpang Dewa Ruchi, Jalan Imam Bonjol atau Baypas Ngurah Rai.
BACA JUGA: Ingin Nikmati Pantai di Bali Ini, Harus Pesan Dulu
"Untuk arus lalin dari Seminyak menuju Legian ditutup dialihkan ke jalan Sriwijaya, Jalan Jelantik, Jalan Dewi Sri keluar Jalan Sunset Road," papar Hery.
Selain itu, arus lalin dari Dewa Ruci menuju Jalan Setya Budi juga akan ditutup dan dialihkan ke Baypas Ngurah Rai menuju Nusa Dua-Jalan Imam Bonjol, Jalan Teuku Umar.
BACA JUGA: Selamat Jalan Pak Budi Suharto
Sedangkan arus dari Jalan Sunset Road menuju Jalan Nakula dan Jalan Kunti yang menuju Jalan Seminyak ditutup. Nantinya akan dialihkan ke Jalan Sunset Road, simpang Dewaruci Baypas Ngurah Rai. (chi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Cileungsi...Pagi Berangkat Sekolah, Malam Mangkal di THM
Redaktur : Tim Redaksi