YLKI Pertanyakan Motif DPR Bentuk Pansus Jiwasraya

Senin, 13 Januari 2020 – 15:21 WIB
Ilustrasi Jiwasraya. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mengingatkan supaya penanganan kasus PT Asuransi Jiwasraya difokuskan pada upaya pengembalian uang nasabah.

YLKI mengkhawatirkan upaya pembentukan Panitia Khusus (Pansus) oleh DPR hanya untuk menjadikan kasus ini sebagai komoditas politik semata dan tidak memberi jaminan kepada pengembalian uang nasabah.

BACA JUGA: Pengamat Ekonomi: Kasus Jiwasraya Bukti Pengawasan OJK Lemah

"Siapa yang berani menjamin dengan pembentukan Pansus uang nasabah akan kembali? YLKI menegaskan orientasi penaganan kasus Jiwasraya adalah agar uang nasabah kembali, jangan sampai kisruh politik malah nasib nasabah terombang ambing," kata pengurus YLKI Agus Suyanto, Senin (13/1).

Jikapun pada akhirnya Pansus menyetujui bailout, bukan tidak mungkin hal itu akan menjadi bacakan baru layaknya kasus Century yang belum selesai higga sekarang.

BACA JUGA: HIPMI Beri Peringatan Buat Erick Thohir Terkait Jiwasraya

"Berkaca pada Century dulu, kami khwatir kasus ini menguap begitu saja," tuturnya.

Karena itu, menurut Agus, DPR semestinya mendukung langkah-langkah penyelamatan Jiwasraya dan tidak menyeret kasus ini menjadi komoditas politik.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Pansus Jiwasraya Dianggap Kontradiktif


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler