YouTube Music Bersiap Menggantikan Google Podcast Mulai Tahun Depan

Kamis, 28 September 2023 – 20:05 WIB
YouTube Music di ponsel. Foto: The Verge

jpnn.com, JAKARTA - Google mulai fokus menawarkan layanan podcast ke YouTube Music pada tahun depan, dan akan mematikan Google Podcast.

"Menuju 2024, kami akan meningkatkan investasi kami dalam pengalaman podcast di YouTube Music - menjadikannya tujuan yang lebih baik secara keseluruhan bagi para penggemar dan podcaster dengan kemampuan khusus YouTube di seluruh komunitas, penemuan, dan pengalihan audio/visual," tulis YouTube.

BACA JUGA: YouTube Memperkenalkan 3 Fitur Baru, Simak Nih

Sejalan dengan proses itu, Google Podcast pun akan disetop pada 2024.

Penghentian Google Podcast, menurut YouTube, sesuai dengan apa yang sudah dilakukan oleh pendengar dan podcaster.

BACA JUGA: Paket Youtube Premium Lite Disetop Per 25 Oktober 2023

Google mengutip data dari Edison, yang menunjukkan bahwa 23 persen pengguna podcast mingguan di AS mengatakan bahwa YouTube menjadi layanan yang paling sering mereka gunakan, dibandingkan Google Podcast yang hanya 4 persen.

Google Podcast pertama kali diluncurkan di Android pada 2018.

BACA JUGA: Google Beri Dukungan Software Untuk Chromebook Hingga 10 Tahun

Layanan itu menawarkan cara bagi pengguna untuk mendengarkan perpustakaan podcast secara gratis sekaligus menerima rekomendasi yang dipersonalisasi.

Lalu pada 2020, Google meluncurkan desain ulang untuk aplikasi tersebut dan akhirnya membawanya ke iOS. Layanan itu juga tersedia di web, Windows, dan macOS.

YouTube nantinya akan membantu Google Podcast berpindah ke YouTube Music dengan menyediakan alat migrasi sederhana dan kemampuan untuk menambahkan feed RSS podcast ke perpustakaan YouTube Music mereka.

Google mengumumkan akan menyediakan layanan podcast dalam YouTube Music secara global sebelum akhir tahun 2023. (theverge/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Google Docs Sempat Tak Bisa Diakses, Pemerintah Beri Penjelasan


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler