Yuk, Atasi Masalah Kulitmu dengan Madu

Kamis, 15 September 2016 – 10:00 WIB
Ilustrasi. Foto mimherba

jpnn.com - MADU, tak perlu diragukan khasiatnya. Selain bagus untuk daya tahan tubuh, madu juga bisa mengatasi masalah kulit pada wajah.

Berikut empat cara merawat kulit dengan madu, seperti dilansir laman Sheknows.

BACA JUGA: Manfaat Madu Untuk Kecantikan Kulit

1. Masker madu.

Wallace mengatakan, salah satu hal yang paling mudah yang bisa Anda lakukan dengan madu mentah adalah menggunakannya sebagai masker. Madu mentah bisa membantu membuka pori-pori sekaligus memberikan kelembaban pada kulit kering.

BACA JUGA: Dua Desainer Indonesia Tampilkan Nuansa Tradisional di Wina Fashion Week

Oleskan tipis-tipis madu mentah pada kulit wajah Anda yang sedikit basah dengan gerakan melingkar. Biarkan selama minimal 30 menit dan kemudian dengan lembut bilas dengan air hangat.

2. Mengatasi jerawat.

BACA JUGA: Heboh, Pesona Bali Open Piano Competition 2016 Sempurna

Jika Anda menderita jerawat, kenapa tidak meraih madu bukannya krim jerawat over-the-counter.

Anda bisa tidur dengan setetes madu pada wajah Anda atau mencampur madu dengan minyak pohon teh dan minyak lavender untuk pembersihan alami tambahan.

3. Make-up remover.

Ciptakan campuran madu dan minyak (coba minyak kelapa atau minyak jojoba) untuk membentuk tekstur nyaman yang cukup licin dan tambahkan sejumput kayu manis, kunyit atau pala sebagai aromatik.

Pijat ramuan di atas wajah Anda, menghapus make-up tebal Anda dan melembabkan kulit Anda pada waktu yang sama.

4. Exfoliator

Anda bisa mengelupaskan kulit Anda sekali atau dua kali seminggu dengan scrub yang lembut dibuat dengan dua bagian madu dan satu sendok baking soda.

Baking soda menawarkan pengelupasan kulit ringan, sementara madu akan menenangkan dan menghaluskan kulit.(chi/fny/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yukkkk Perbanyak Minum Air Putih


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler