jpnn.com - JAKARTA -- Klinik Anti-Aging atau yang juga dikenal pencegahan penuaan dini tumbuh berkembang di Jakarta. Gaya hidup megapolitan membuat warga Jakarta mencari berbagai cara untuk membuat mereka lebih sehat, cantik atau gagah sekaligus tidak cepat tua.
Salah satu klinik anti-aging yang digemari saat ini Casa Deby Vinski di Kawasan Pondok Indah. Klinik kecantikan yang memiliki cabang di Permata Hijau, dan Jalan Taman Gandaria itu adalah klinik kecantikan yang pasiennya juga berasal dari kalangan selebritis.
BACA JUGA: Ahmad Dhani Ceritakan Kisah Nabi Yusuf untuk Dul
Lokasinya yang tak jauh dari perumahan elit Pondok Indah sepertinya membuat klinik Casa Deby Vinski diperuntukkan untuk kalangan atas. Hal itu kian tergambar saat masuk ke dalam, ruangan praktiknya didesain mewah.
Di ruangan tersebut, mata disejukkan berbagai macam perabotan bernuansa floral. Ditambah lagi dengan senyum ramah perawat yang membuat kita serasa di rumah sendiri.
BACA JUGA: Justin Bieber Hina Rakyat Argentina
Rabu (13/11) itu, halaman depan Casa Deby Vinski dipenuhi karangan bunga ucapan selamat. Hari itu dokter Deby Vinski baru saja mendapat penghargaan International Star for Quality Award pada Gold Category. Penghargaan itu diberikan di acara Quality Convention di Jenewa, Swiss.
Kesan mewah kian terlihat saat memasuki ruaang kerja DebyVinski. Di dalam ruang kerja itu tersambung dengan ruangan untuk olahraga. Dari situ juga terhubung dengan kolam renang pribadi.
BACA JUGA: Riri Riza Jajal Film Silat
Sebelumnya Dokter Deby dinobatkan menjadi President WOCPM (World Council for Preventive, Regenarative and Anti-Aging Medicine) yang berpusat di Paris-Prancis pada Januari 2013 lalu.
Sebagai pemimpin organisasi tersebut dia bertugas mengontrol sistem pengobatan anti-aging di 50 negara, di antaranya Australia, Malaysia, Jerman, Prancis, Belanda, Amerika, Inggris dan tentu saja Indonesia. Belakangan Deby Vinski digelari ratu anti-aging.
Di ruang utama sudah menunggu Sonny Tulung yang sedang berbincang dengan Dokter Deby Vinski. "Dulu saya adalah mantan Dhini Aminarti," canda Sonny Tulung yang disambut gelak tawa pasien dan wartawan.
Tak berselang lama muncullah Dhini Dhini Aminarti, aktris yang sangat sibuk dengan sinetron. "Selamat datang Dhini, tadi Sonny bilang kamu mantan pacarnya," ujar Deby melanjutkan candaan.
Hari itu memang Deby Vinski membuat pertemuan khusus. Di tengah pelaksanaan kegiatan muncul lagi selebritis. Kali ini adalah Cici Paramida dan Siti KDI, lengkap dengan gendongan bayinya.
Selain ingin mensyukuri penghargaan yang ia. terima di Jenewa tapi juga mengumumkan konsesus tentang standar klinik anti-aging di dunia yang disepakati 54 negara.
"Saya senang sekali karena sekarang standar anti-aging di dunia sama. Sekarang tinggal memberlakukannya secara perlahan di Indonesia, tentu saja dengan kerjasama dengan pemerintah dan BPOM," ujarnya.
Terkait penghargaan yang diperoleh dari Jenewa, Deby juga mengaku kaget karena kliniknya sudah lama dipantau. "Saya juga kaget mendapat penghargaan ini karena ternyata kami sudah dipantau selama 10 tahun terakhir oleh team profesional QC100," ungkap Deby.
Penghargaan ini tidak membuat Deby Vinkli berpangku tangan. Karena kliniknya akan kembali mendapat pengawaasan secara ketat selama dua tahun. "Saya telah menandatangani komitmen tersebut bersama 54 negara lainnya yang menjadi peserta convention," ujarnya.
Penghargaan dari Jenewa itu makin membuat Dhini yakin selama ini tidak memilih dokter kecantikan. "Aku senang banget, karen dokter Debby welcome banget orangnya. Gak memandang orang siapa," ungkap Dhini.
Ia juga menyebutkan bahwa Dokter Debby sudah lama menjadi konsultan kecantikan Deby Vinski. "Aku juga merasa nyaman kalau ke klinik dokter Deby, seperti rumah sendiri," jelas Dhini. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Purwacaraka Kesulitan Seleksi 304 Lagu Anak
Redaktur : Tim Redaksi