Yusuf Mansur Gabung Kubu Jokowi-Ma'ruf, Begini Reaksi Fadli

Sabtu, 01 September 2018 – 07:17 WIB
Yusuf Mansur. Foto: dokumen Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR yang juga Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon tidak mempermasalahkan bergabungnya Ustaz Yusuf Mansur dengan Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Menurut Fadli, di tim Prabowo Subianto-Sandiaga Uno juga banyak ulama yang bergabung.

BACA JUGA: Prabowo dan Fadli Zon Diserang, Sadis Banget Bro!

"Di kami banyak sekali ulama yang bergabung. Saya kira tokoh-tokoh ulama juga banyak di tim kami nanti," kata Fadli di gedung DPR, Jakarta, Jumat (31/8).

Fadli mengatakan, semua orang mempunyai hak untuk memilih di mana mereka mau berpijak di pilpres.

BACA JUGA: Bawaslu Hentikan Kasus Mahar Sandi, Hasto Bilang Begini

"Itu demokrasi. Biar beda pilihan, yang penting komunikasi kami baik-baik saja," katanya.

Sedangkan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menilai silakan saja Yusuf Mansur gabung dengan tim Jokowi-Ma'ruf, karena itu merupakan pilihan politik.

BACA JUGA: Fadli Zon Beber Potensi Kecurangan di Pemilu 2019

"Setiap pilihan ada konsekuensinya," ujar Fahri di gedung DPR, Jakarta, Jumat (31/8).

Dia mengingatkan berpolitik ada konsekuensinya. Karena politik itu merupakan blok kekuasaan.

"Di sana kamu, di sini saya, ada kawan ada lawan," katanya.

Fahri mengatakan, ada pula konsekuensi jika menang dan kalah. Bagi Fahri, ini hal biasa dalam politik. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yusuf Mansur Orang Baik, Jokowi - Ma’ruf Tambah Kuat


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler