JAKARTA- Sebanyak 38 finalis Pemilihan Puteri Indonesia XVII 2011 dari 33 provinsi menjalani karantina dari 28 September hingga 7 Oktober 2011 di Hotel Ritz Carlton, JakartaGrand Final Pemilihan Puteri Indonesia 2011 akan dilaksanakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat, 7 Oktober mendatang.
Dalam jumpa pers di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan Jakarta, Rabu (28/9), Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia Putri Kuswisnuwardhani mengatakan bahwa Yayasan Puteri Indonesia berusaha memberikan pembekalan budaya, tata krama, dan kecintaan serta sejarah bangsa Indonesia bagi para finalis
BACA JUGA: Sheila Marcia Berhenti Merokok demi Calon Bayi
Hal ini dimaksudkan agar para finalis mampu menjadi wakil Indonesia dalam berbagai ajang Internasional.Puteri Indonesia 2008, Zivanna Letisha Siregar yang turut hadir dalam jumpa pers memberikan beberapa tips kepada para finalis
BACA JUGA: Nadine, Ramah Saja Tak Cukup
Semangat selama karantina juga harus terus dijaga, biasanya yang bertahan semangatnya akan menang,” ujarnya.Puteri Indonesia Kalimantan Selatan 2011 Ninggar Ayu Neswari menunjukan kematangannya
“Alhamdulillah bisa tampil tenang, kalau tegang mungkin nanti saat grand final
BACA JUGA: Ayu Azhari Rela Jadi Sutradara Gratisan
Sekarang mencoba untuk rileks dan selalu siap,” ucap Ninggar yang ditemui JPNN usai jumpa pers.Ninggar yang saat itu mengenakan Cocktail Dress warna hitam mengaku mendapat banyak masukan dari para narasumberMenurut dia, pengalaman para narasumber termasuk Puteri Indonesia 2010 Nadine Alexandra Dewi yang memberikan beberapa tips saat karantina membuatnya lebih percaya diri.
Gadis kelahiran Banjarbaru, 19 tahun lalu ini juga mengaku bersyukur mendapatkan banyak dukungan dari keluarga, teman, dan masyarakat Kalsel“Saya sudah siap dan setelah jumpa pers saya merasa makin siap menghadapi pembekalan berikutnyaHarapan saya dapat mempertahankan predikat Putri Kepulauan, soal kendala tidak ada yang menghambat, semuanya berjalan lancarSaya berharap seluruh masyarakat dapat mendukung,” pinta Ninggar.
Optimisme Ninggar untuk berprestasi dalam Pemilihan Puteri Indonesia 2011 mendapat apresiasi dari Fifi S Sarachsi, Perwakilan Ikatan Pengembang Kepribadian Indonesia (IPPRISIA) DPD Kalsel“Kalau dilihat dari profil Ninggar, dia memang punya semangat yang tinggi, saya optimis dengan semangat itu Ninggar dapat berprestasi seperti Wenty (Puteri Kalimantan Selatan 2010, Red),” ucap Fifi yang mendampingi Ninggar selama karantina di Jakarta(tas/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Titi Kamal Bermesraan di Sawah
Redaktur : Tim Redaksi