10 Sekolah di DKI Menghentikan PTM Gegara Covid-19, yang Lain Bagaimana?
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut ada 10 sekolah di ibu kota yang menghentikan Pembelajaran Tatap Muka atau PTM lantaran ada yang terpapar Covid-19.
Warga sekolah yang terpapar virus asal Wuhan, China itu terdiri dari siswa dan guru.
“Data yang kami terima kurang lebih ada sepuluh sekolah," Riza di Balai Kota DKI, Kamis (13/1).
Dia menyebut sekolah-sekolah tersebut ditutup selama lima hari dengan menerapkan pembelajaran jarak jauh (PJJ) alias belajar daring.
Politikus Gerindra itu memastikan belum ada varian Omicron di antara kasus Covid-19 yang ditemukan di 10 sekolah tersebut.
“Sejauh ini yang kami terima terkait Covid-19 ini masih umum, belum terima laporan dari sekolah ini kena Omicron, mudah-mudahan tidak,” ucap pria yang akrab disapa dengan panggilan Ariza itu.
Meskipun Covid-19 di sekolah kian meningkat, Pemprov DKI belum memutuskan penghentian PTM 100 persen.
"Belum ada urgensi menutup sekolah untuk PTM. Kami masih terus memantau, memastikan semua berjalan lebih baik lagi,” kata Ariza.