11 Instansi Pusat Terbaik Akuntabilitas Kinerja
Senin, 07 Maret 2011 – 16:02 WIB
JAKARTA - Sebanyak 11 instansi pusat mendapatkan nilai B untuk akuntabilitas kinerjanya. Yaitu KPK, Kemendiknas, Kementerian ESDM, Kementerian Budpar, Kementerian Keuangan, BPKP, BPK, LAPAN, Kemendagri, Kementerian PAN dan RB, dan MK. Namun masih ada dua instansi yang nilainya “D”, yakni Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), dan Badan SAR Nasional. Menurut Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara EE Mangindaan, hasil evaluasi akuntabilitas kinerja instansi pemerintah pusat tahun 2010 yang nilainya cukup baik (CC) ke atas sedikit di atas target. Tercatat sebanyak 50 kementerian/lembaga (63,29 persen) mendapatkan kategori cukup baik (CC) ke atas, dibanding tahun 2009 yang hanya 47,37 persen atau naik 16,27 persen. Padahal target 2010, instansi pusat yang nilainya CC ke atas 60 persen.
"Dari hasil evaluasi akuntabilitas kinerja yang dilakukan Kementerian PAN dan RB tahun 2010, terdapat 11 kementerian/lembaga (K/L) mendapat predikat B (baik), 39 K/L berpredikat CC (cukup baik), 27 K/L predikat C (agak kurang) dan tingla 2 K/L mendapat predikat D (kurang). Ini berarti lebih dari 63 persen K/L yang sudah baik. Berbeda dengan daerah yang hanya sekitar 16 persen," beber Mangindaan dalam sambutannya di Kantor Kementerian PAN&RB, Senin (7/3).
Berdasarkan RPJMN, ditargetkan pada 2014, 80 persen instansi pemerintah pusat sudah mencapai kategori cukup baik (CC) ke atas. Target tersebut dapat dicapai dengan implementasi manajemen kinerja pemerintah yang berfokus pada hasil (outcome) dalam waktu tidak terlalu lama. (esy/cha/jpnn)