Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

12 Penghargaan Siap Dibagikan di Indonesian Television Awards 2024

Minggu, 16 Juni 2024 – 05:05 WIB
12 Penghargaan Siap Dibagikan di Indonesian Television Awards 2024 - JPNN.COM
Konferensi pers menjelang Indonesian Television Awards 2024. Foto: Dok. RCTI

jpnn.com, JAKARTA - RCTI kembali menghadirkan Indonesian Television Awards (ITA) 2024, ajang penghargaan bagi program televisi dan insan pertelevisian.

Malam puncak ITA 2024 yang memasuki tahun ke-9 penyelenggaraan akan disiarkan secara langsung di RCTI dan GTV pada 10 Juli 2024 dari Studio RCTI+, kawasan MNC Studios, Jakarta, mulai pukul 21.00 WIB.

Selain malam puncak penghargaan, keesokan hari yakni 11 Juli 2024 juga bakal digelar Concert Celebration ITA 2024 mulai pukul 21.30 WIB.

“Tahun ini salah satu program penghargaan yang dihadirkan adalah Indonesian Television Awards sebagai wujud apresiasi terhadap program-program televisi dan juga para insan pertelevisian Indonesia yang telah menghibur masyarakat melalui program-program bermutu yang ditayangkan,” kata Dini Putri selaku Programming & Acquisition Director RCTI.

Dini berharap kehadiran ITA 2024 mampu memberikan kontribusi berarti dalam perkembangan industri televisi Indonesia, khususnya menjadi motivasi untuk terus menciptakan program-program berkualitas yang dapat menghibur dan memberikan dampak positif kepada masyarakat.

Indonesian Television Awards 2024 hadir dengan 12 kategori penghargaan, kategori yang ada berdasarkan slot tayang program televisi dan pelaku industri televisi di Indonesia.

Dari 12 kategori penghargaan, 8 kategori di antaranya adalah program televisi, dan 4 lainnya adalah kategori individu.

Penentuan nominasi dari masing-masing kategori bukan berdasarkan dari rating, tetapi berdasarkan survei Top of Mind pemirsa mengenai program televisi yang tayang selama periode Agustus 2023 hingga April 2024.

Malam puncak ITA 2024 yang memasuki tahun ke-9 penyelenggaraan akan disiarkan secara langsung di RCTI dan GTV pada 10 Juli 2024 dari Studio RCTI+

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA