Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

12 Wakil Indonesia di 16 Besar Malaysia Masters 2023, Minions Dapat Big Match

Kamis, 25 Mei 2023 – 01:04 WIB
12 Wakil Indonesia di 16 Besar Malaysia Masters 2023, Minions Dapat Big Match - JPNN.COM
Minions harus melewati ganda terbaik Jepang jika pengin mengayun raket di Top 8 Malaysia Masters 2023. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Indonesia masih punya 12 wakil yang berhak mengikuti 16 Besar Malaysia Masters 2023 Super 500.

Pada sektor tunggal putra ada tiga pemain, tetapi si juara bertahan ajang ini Chico Aura Dwi Wardoyo tumbang di babak pertama.

Chico kalah dari wakil Taiwan Lin Chun Yi 21-13, 16-21, 8-21 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Rabu (24/5).

Pada nomor tunggal putri, masih ada satu wakil Merah Putih di Top 16.

Kemudian, tiga ganda putra, satu ganda putri, dan empat ganda campuran.

Semua lawan dari 12 wakil Indonesia di 16 Besar hari ini bukan rival yang mudah.

Namun, ada satu jago Indonesia yang bisa dikatakan 'dapat' big match, yakni Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya.

Ganda putra yang dikenal dengan julukan Minions itu harus menghadapi duo terbaik Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Minions bakal berhadapan dengan lawan berat di 16 Besar Malaysia Masters 2023 hari ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News