Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

15 RS Rujukan Covid-19 sudah Melebihi Kapasitas, Pasien akan Dipindahkan ke Stadion

Jumat, 10 Juli 2020 – 11:00 WIB
15 RS Rujukan Covid-19 sudah Melebihi Kapasitas, Pasien akan Dipindahkan ke Stadion - JPNN.COM
Persiapan kamar di stadion untuk isolasi pasien Covid-19. Foto: ngopibareng

jpnn.com, GRESIK - Jumlah kasus covid-19 di Kabupaten Gresik, Jawa Timur terus meningkat. Hal ini mengakibatkan 15 rumah sakit rujukan covid-19 penuh hingga melebihi kapasitas.

Oleh karena itu, kini pemerintah setempat menyiapkan Stadion Gelora Joko Samudro (Gejos) sebagai tempat isolasi bagi pasien Covid-19.

Di ruang isolasi dan rehabilitasi ini terdapat 140 tempat tidur pasien yang dilengkapi seprai dan keperluan sehari-hari dalam kondisi baru.

Disediakan pula tempat olahraga bagi para pasien Covid-19. Nantinya ruang isolasi akan dipisahkan sesuai tingkat kerawanan pasien mulai zona merah, kuning dan hijau. Termasuk ruang pasien dan tenaga medis juga terpisah.

"Saya melihat secara langsung kesiapan Gejos yang akan disiapkan sebagai tempat isolasi. Mulai dari kelayakan ruangan, tempat tidur dan logistiknya. Termasuk dokter dan tenaga kesehatannya," ujar Bupati Gresik Sambari Halim Radianto.

Sambari menyebut, sebanyak 15 rumah sakit rujukan di Gresik termasuk RSUD Ibnu Sina sudah melebihi kapasitas.

Dengan adanya ruang isolasi maka diharapkan bisa menekan penyebaran virus Covid-19 di Gresik.

"Sebelum ruang isolasi ini dipergunakan, pastikan semua peralatan, sarana dan prasarana disterilkan dan disemprot disinfektan terlebih dahulu," ucap Sambari.

Pemda menyiapkan tempat perawatan darurat pasien covid-19 di stadion setelah RS rujukan corona overload.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close