Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

2 Jenderal Menyambut Presiden Jokowi di Rakernas PDIP, Siapa Saja?

Selasa, 21 Juni 2022 – 10:48 WIB
2 Jenderal Menyambut Presiden Jokowi di Rakernas PDIP, Siapa Saja? - JPNN.COM
Momen Presiden Joko Widodo (Jokowi) datang ke Sekolah Partai untuk mengikuti Rakernas PDIP di Jakarta Selatan, Selasa (21/6). Aristo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendatangi Sekolah Partai di Jalan Lenteng Agung Raya, Jakarta Selatan, Selasa (21/6) pukul 09.29 WIB.

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu untuk menghadiri Rakernas II PDIP. Rencananya, kepala negara akan berpidato di acara tersebut.

Namun, Jokowi datang ke lokasi tidak menumpangi mobil berpelat RI 1. Dia hadir dengan sedan bernomor pelat B 1342 RFT.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu disambut Pengendali Situasi (Situation Room) DPP PDI Perjuangan Muhammad Prananda ketika sampai di lokasi.

Turut mendampingi Prananda menyambut Jokowi, yakni Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, Pangdam Jaya Mayjen Budiharto, dan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.

Prananda yang merupakan putra Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri itu tampak menyalami Jokowi yang datang ke lokasi mengenakan setelan batik dan celana bahan warna hitam.

Prananda atau Mas Nanan kemudian mengajak Jokowi untuk memasuki area dalam Sekolah Partai.

Sepuluh menit setelah Jokowi tiba di Sekolah Partai, terpantau Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDIP Bidang Politik Puan Maharani datang dengan menumpangi minivan berwarna hitam.

Kehadiran Presiden Jokowi di lokasi Rakernas II PDIP disambut dua orang jenderal, yakni Mayjen Budiharto dan Irjen Fadil Imran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close