2 Kandidat Terkuat Pelatih Bhayangkara FC
jpnn.com, JAKARTA - Manajemen Bhayangkara FC bergerak cepat untuk mencari pengganti Simon McMenemy sebagai pelatih kepala.
Saat ini manajemen tim berjuluk The Guardian itu dikabarkan sedang mendekati dua pelatih lokal.
Mereka ialah mantan Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro dan eks nakhoda Timnas U-16 Indonesia Fakhri Husaini.
Manajer Bhayangkara FC AKBP Sumardji tidak menampik terkait ketertarikan timnya kepada dua nama tersebut.
’’Kami, kan, belum dapat pelatih. Keduanya memang masuk list kami. Widodo masih memikirkan, kami cari yang terbaik,’’ terang Manajer Bhayangkara FC AKBP Sumardji, Rabu (26/12).
Sementara itu, Fakhri pun memberikan lampu hijau terkait keinginan Bhayangkara FC untuk merekrutnya.
Setelah namanya tidak masuk dalam pilihan PSSI untuk menukangi timnas di berbagai level, pria 53 tahun itu menganggur.
Legenda Timnas Indonesia itu tidak segan menyebut Bhayangkara FC adalah salah satu klub yang paling profesional saat ini.