Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

2 Persib Bandung vs Mitra Kukar 0: Mario Gomez Belum Puas

Senin, 09 April 2018 – 07:00 WIB
2 Persib Bandung vs Mitra Kukar 0: Mario Gomez Belum Puas - JPNN.COM
Pemain Persib Bandung berselebrasi usai menjebol gawang Mitra Kukar FC dalam laga lanjutan Liga 1 2018 di GBLA, Gedebage, Bandung, Minggu (8/4). Foto: Achmad Nugraha/Bandung Ekspres/JPNN.com

jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung akhirnya meraih kemenangan dalam laga pekan ketiga Liga 1 2028 saat menjamu Mitra Kukar dengan skor 2-0 pada pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/4).

Gol pembuka lahir lewat sontekan kaki kanan Jonathan Bauman pada menit ke-53 . Lalu, disusul tendangan bebas dari Oh In-Kyun (61').

Meski menang, pelatih Persib Mario Gomez belum merasa puas. Maklum, dua gol Persib lahir dari bola mati. Bukan dari build up penyerangan yang rapi. Gomez mengakui hal itu. Bahkan, dia mengatakan kalau Persib beruntung lantaran Mitra Kukar tidak bermain bagus.

Selama 90 menit, tim tamu hanya mampu melepaskan enam tembakan dan dua diantaranya on target. Sementara, Persib melepaskan 13 tembakan, dan empat diantaranya tepat sasaran.

Meski begitu, pelatih berusia 60 tahun itu tetap bangga dengan anak asuhnya dalam laga Persib Bandung vs Mitra Kukar ini. ’’Sekarang boleh nikmati kemenangan, tapi besok (hari ini, red) harus pikirkan pertandingan selanjutnya,’’ tambahnya.

Evaluasi bakal ditujukan kepada penyelesaian akhir. Sebab, seharusnya Persib bisa mencetak lebih dari dua gol.

’’Di babak pertama misalnya, harusnya bisa cetak dua sampai tiga gol. Sebab, ada empat sampai lima peluang di sana,’’ tutur pelatih asal Argentina.

Di sisi lain, In-Kyun ingin mempersembahkan gol yang dia cetak untuk ibu kandungnya. Dia senang. Apalagi, gol itu dicetak ke gawang mantan klubnya musim lalu. ’’Dua hari lalu ibu saya ulang tahun. Jadi gol hari ini (kemarin) sangat spesial sekali,’’ ucapnya.

Persib Bandung mampu mengalahkan Mitra Kukar dalam laga pekan ketiga Liga 1 2018 dengan skor 2-0.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close