Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

2 Perwira Polisi jadi Korban Penipuan, Pelaku Nekat Banget

Senin, 18 Oktober 2021 – 11:11 WIB
2 Perwira Polisi jadi Korban Penipuan, Pelaku Nekat Banget - JPNN.COM
Lokasi distributor BBM berkedok investasi di Desa Jatimunggul, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu. Foto: Radar Cirebon

jpnn.com, INDRAMAYU - Kompol Alka Nurani dan Iptu Hendro Ruhanda, dua perwira polisi ini jadi korban penipuan investasi bodong bisnis distribusi BBM.

Kompol Alka Nurani menjabat Pamen Polres Kuningan. Sedangkan Iptu Hendro Ruhanda merupakan Kapolsek Terisi.

Iptu Hendro mengungkapkan kasus ini terungkap setelah anggotanya menerima laporan dari Kompol Alka yang tertipu sebesar Rp 135 juta.

Pelaku penipuan berinisial A memberi iming-iming investasi distribusi BBM.

"Pelaku ini mengeklaim dirinya adalah distributor resmi Induk Koperasi Kepolisian Negera Republik Indonesia (Inkoppol)," katanya.

A juga meminjam bendera PT Niaga Umum. Kemudian membangun workshop distributor di Blok Janggleng, Desa  Jatimunggul, Kecamatan Terisi, Indramayu.

Untuk meyakinkan korbannya, seluruh bagian alat, bangunan, dan drum/tangki BBM dilabeli Inkoppol.

Namun, belakangan terungkap bahwa kerja sama A dengan Inkoppol telah diputus.

Beginilah modus pelaku A yang melakukan penipuan terhadap dua perwira polisi. Sebegini korban alami kerugian.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close