2 WNI Positif Virus Corona, Begini Komentar Bang Iwan Fals
jpnn.com, JAKARTA - Musikus legendaris Iwan Fals turut mengomentari pemberitaan soal dua orang warga Indonesia yang positif virus corona.
Iwan Fals mengatakan bahwa kenyataan tersebut harus dihadapi. Menurutnya yang terpenting sekarang agar masayarakat menjaga kesehatan dan kebersihan untuk mencegah terkena virus corona.
"Ya sudah mau bilang apa, hadapi saja, yang penting kita jaga kesehatan, jaga kebersihan, ikuti petunjuk dokter," ungkap Iwan lewat akun Twitter miliknya, Senin (2/3).
Pelantun lagu Bento itu berharap tidak ada lagi penyebaran virus corona di Indonesia. Iwan Fals lantas mengajak publik untuk sama-sama berdoa.
"Sambil terus berdoa semoga kita tak terjangkit corona, selamat hari Senin," ucap Iwan Fals.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo membenarkan ada seorang ibu dan anaknya terjangkit virus corona di Indonesia. Dua orang itu diduga terinfeksi virus corona dari seorang warga negara Jepang yang sebelumnya terjangkit wabah tersebut.
Jokowi juga mengingatkan bahwa sampai saat ini pemerintah sudah memiliki persiapan untuk menghadapi penyakit corona. Sejauh ini, pemerintah sudah menyiapkan lebih dari 100 rumah sakit untuk mengantisipasi virus yang berasal dari Tiongkok tersebut.(mg3/jpnn)