Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

20 Gerbong Kereta Ludes Terbakar

Diduga Dibakar, 1 Petugas Terluka

Selasa, 12 Oktober 2010 – 07:06 WIB
20 Gerbong Kereta Ludes Terbakar - JPNN.COM
GERBONG KERETA TERBAKAR - Puluhan gerbong kereta yang terbakar parkir di tiga jalur di areal Stasiun Kereta Api Rangkasbitung. Kejadian pada Senin (11/10) dini hari tersebut mengakibatkan sekitar 18 gerbong di antaranya rusak parah dan tidak bisa digunakan lagi. FOTO : DONI KURNIAWAN/BARAYA POST
LEBAK – Sebanyak 20 rangkaian gerbong kereta api yang berada di spoor 3,4,5, dan 6 Stasiun Rangkasbitung, hangus dilalap si jago merah pada Senin (11/10) pukul 1.25 dini hari.

Pantauan Radar Banten (grup JPNN), pada pukul 04.00, api belum tuntas dapat dipadamkan  tim pemadam kebakaran (Damkar) dari Pemerintah Daerah (Pemda) Lebak. Petugas KA dibantu Satuan Polisi Pamong Praja berusaha memutus rangkaian gerbong kereta yang belum terbakar.

Bahkan, petugas dibantu warga mendorong rangkaian kereta hingga terpisah dari rangkaian kereta api tersebut. Salah seorang petugas PT Kereta Api yang kelelahan tampak pingsan. Suasana stasiun kereta api saat itu sudah ramai, lantaran para penumpang yang akan berangkat kerja ke Jakarta sudah mulai berdatangan. Mereka ikut menonton peristiwa kebakaran yang menghanguskan 20 gerbong KA Ekonomi jurusan Jakarta.

Sekira pukul 5.00 tim damkar berhasil memadamkan api dan beberapa saat kemudian 4 mobil damkar langsung meninggalkan lokasi kejadian. Sekira pukul 7.00, aparat kepolisian dari Mapolres Lebak memasang police line.

LEBAK – Sebanyak 20 rangkaian gerbong kereta api yang berada di spoor 3,4,5, dan 6 Stasiun Rangkasbitung, hangus dilalap si jago merah pada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close