29 Ribu Hektare Lahan Pertanian Kekeringan
Selasa, 20 April 2010 – 07:05 WIB
Dalam arahannya, Badrul meminta jajaran Bappeda Provinsi NTB menyiapkan rencana aksi menghadapi perubahan iklim. Gejala perubahan iklim tersebut, kini telah dirasakan dampaknya. Untuk itu, wagub meminta para pejabat pemerintahan lebih tanggap dengan situasi yang ada. "Segera siapkan rencana aksi untuk mengatasi kekeringan itu", pintanya.
Terkait dengan penyelenggaraan Musresbang tahun 2010 ini, wagub meminta Bappeda untuk mempersiapkan agenda tersebut dengan sebaik-baiknya. "Paduserasikan antara program-program sektoral dengan program-program regional", ujarnya.