3 Khasiat Susu Kurma, Bikin Penyakit Ini Ogah Mendekat
jpnn.com, JAKARTA - KURMA merupakan salah satu buah yang kaya akan berbagai kandungan nutrisi.
Kurma yang memiliki rasa manis ini biasanya dikonsumsi saat buka puasa yang membantu menghilangkan rasa lapar.
Buah yang satu ini bisa dikonsumsi begitu saja atau dicampur dengan susu.
Ternyata, susu kurma khasiatnya luar biasa untuk tubuh. Susu kurma merupakan olahan buah kurma yang menawarkan segudang manfaat untuk kesehatan tubuh.
Sebab, kandungan nutrisi buah kurma mengandung karbohidrat, protein, vitamin B, zat besi, dan kalium.
Sementara itu, susu kaya akan lemak, protein, dan segudang vitamin lainnya, seperti vitamin A, B6, dan D.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Menurunkan risiko penyakit jantung
Susu kurma bisa menurunkan pemicu penyakit jantung. Sebab, mengonsumsi kurma bisa menurunkan tekanan darah hingga menjadi stabil.