Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

3 Kursi DPR Disapu Partai Pengusung Prabowo - Sandi

Selasa, 07 Mei 2019 – 11:12 WIB
3 Kursi DPR Disapu Partai Pengusung Prabowo - Sandi - JPNN.COM
Partai Amanat Nasional (PAN). Foto ilustrasi: jambiekspres/jpg

jpnn.com, SUMBAWA - PKS kemungkinan besar meraih satu kursi DPR RI dari Dapil I NTB Pulau Sumbawa. Sementara dua kursi lainnya untuk Gerindra dan PAN.

Hasil ini menurut Politisi PKS Johan Rosihan, sesuai dengan rekapitulasi internal yang dilakukan partinya.

Di dapil NTB I Sumbawa, seperti diketahui ada tiga kursi tersedia. Gerindra disebut memperoleh 121.149 suara. Di urutan ke dua PKS meraih 100.986 suara. Sedangkan di posisi ketiga PAN dengan 89.796 suara.

“Saya melihat ini seperti sapu bersih kemenangan koalisi 02 di Sumbawa,” kata Johan.

Seperti diketahui, Gerindra, PKS, dan PAN merupakan partai yang mendukung presiden pasangan 02. Tiga partai ini berbagi rata satu kursi di Pulau Sumbawa. Sekalipun kemudian Johan menyebut yang paling dapat berkah dari pipres kali ini Gerindra.

BACA JUGA: Jokowi – Ma’ruf Menang Telak, PDIP Ulang Kejayaan 1999

Sedangkan PKS hanya kecipratan efek lebih kecil. “Kalau kami lihat lebih besar pengaruh kemenangan ini karena sosok Gubernur NTB kader PKS itu yang bantu dongkrak,” imbuhnya.

Peluang raihan ini, melengkapi potensi raihan PKS juga di dapil II NTB Pulau Lombok yang berpeluang dapat satu kursi juga. Atas nama Suryadi Jaya Purnama (SJP). Peluang ini membuat Johan bangga. Karena berpeluang bersama dI Senayan Jakarta. “Saya dengan beliau (SJP) selalu bersama, sejak masih kuliah dulu,” catatnya.

PKS berpeluang meraih satu kursi DPR dari Dapil I NTB pulau Sumbawa, dua kursi lainnya Gerindra dan PAN.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News