3 Manfaat Luar Biasa Rutin Konsumsi Air Embun Pagi
jpnn.com, JAKARTA - SAAT Anda ke luar pada pagi hari untuk memeriksa tanaman, yang pertama dilihat adalah tetesan air di daunnya meski malam sebelumnya tidak turun hujan.
Ini adalah embun pagi yang berasal dari uap air. Menurut penelitian, air embun pagi mengandung oksigen sebanyak 14-16 ppm.
Karena menyegarkan dan kaya manfaat bagi kesehatan, Anda juga bisa mengonsumsinya.
Untuk mendapatkan takaran embun pagi, sebaiknya letakkan wadah berisi air di ruang terbuka sepanjang malam hingga fajar tiba.
Pastikan air tidak terinfeksi kotoran, debu, air hujan atau polusi. Anda mungkin akan mendapatkan air embun pada pagi hari.
Berikut manfaat kesehatan dari air embun pagi, seperti dilansir laman Genpi.co, Selasa.
1. Menurunkan berat badan
Untuk Anda yang berencana menurunkan berat badan, cukup konsumsi air embun secara rutin setiap pagi.