3 Pernyataan kontroversial McDanny, Singgung Wanita Berhijab Hingga Habib Rizieq
jpnn.com, JAKARTA - Komika McDanny tengah mnjadi sorotan usai videonya bersama seorang disjoki wanita viral hinggu muncul tagar #tangkapMcDanny.
Dalam video tersebut, pemain film Yo Wes Ben 2 itu diduga menebar kebencian dengan melontarkan beberapa pernyataan kontroversial.
Berikut pernyataan McDanny yang mengundang amarah penghuni dunia maya.
1. Soroti Wanita Berhijab
Pada potongan video yang viral itu, McDanny menyapa sejumlah pengunjung wanita berhijab.
"Thank you banget untuk cewek-cewek yang berkerudung di sini, tetapi lu asyik banget, Kelak kita ketemu di neraka," kata McDanny tertawa.
2. Menghina Habib Rizieq Shihab
Pernyataan kontroversial kembali dilontarkan pemilik nama asli Dani Jaya Wardhana itu. Dia tiba-tiba memaki Habib Rizieq Shihab.
"F**k Habib Rizieq," ucap McDanny lantas tertawa sambil berjoget.
"Kalau ada polisi gua kena nih," lanjut masih dengan gurauan.