30 Persen Siswi Terlibat Prostitusi
Selasa, 08 Mei 2012 – 08:26 WIB
Sementara itu Ketua Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tebingtinggi Ir OKi Doni Siregar ketika dikonfirmasi mengatakan sangat menyangkan para pelajar setingkat SMA banyak terjerembab masuk kedalam prostitusi di kalangan pelajar.
"Mereka adalah generasi penerus bangsa, bagaimana nasib bangasa ini kedepan kalau generasi muda wanitanya telah hancur? Apalagi perbuatan itu sangat dilarang agama dan menjadi dosa besar yang tak terampuni," ulasnya.
"Kita minta kepada para orang tua untuk lebih sering berkomunikasi dengan anaknya. Lihatlah anaknya, tanya apabila ada perubahan dratis pada diri anak. Kepada Pemerintah setempat dan pihak Kepolisian untuk terus memberikan penyuluhan kepada para pelajar tanpa dengan rasa bosan atas bahayanya berhubungan badan tanpa hubungan resmi (nikah), Begitu juga dengan NU akan memberikan penyuluhan agama kepada orang tua dan para pelajar," ujar Oki Doni. (mag-3)