338 Orang Mengikuti Tes CAT Calon anggota PPK Pilkada Boyolali
Jumlah pemilih pada Pemilu 2024 sebelumnya maksimal ada 300 pemilih setiap TPS dan Pilkada akan berbeda ada pengurangan jumlah TPS, sehingga setiap TPS jumlah pemilihan akan lebih banyak.
Jumlah Pemilih di Pemilu 2024 sebanyak 825.630 DPT. Untuk Pilkada 2024 ini, ada proses coklit setiap TPS maksimal sekitar 500 hingga 600 pemilih, tetapi secara resmi belum diterima KPU masih menunggu aturan KPU RI lebih lanjut.
Jumlah TPS pada Pemilu 2024 ada sebanyak 3.409 TPS dan pada Pilkada diperkirakan menurun menjadi 2.066 TPS, pihaknya baru sekedar memetakan.
Tahapan Pilkada sudah dimulai 26 Januari 2024 diharapkan peluncuran tahapan Pilkada Boyolali dapat digelar dua pekan ke depan. (Antara/jpnn)