4 Manfaat Biji Kelor, Baik untuk Penderita Penyakit Ini
jpnn.com, JAKARTA - ADA berbagai daun herbal yang bisa Anda gunakan untuk menyembuhkan beberapa penyakit.
Mulai dari daun salam, daun binahong, daun kunyit, hingga daun kelor.
Daun kelor biasanya dikonsumsi dalam bentuk air rebusan yang mengandung banyak manfaat.
Selain daunnya, kelor juga bisa diambil bijinya untuk diolah sebagai suplemen kesehatan maupun obat diet. Apalagi biji kelor kaya akan vitamin C.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Menurunkan tekanan darah
Tensi darah tinggi yang tidak terkendali bisa berujung pada masalah jantung serius, seperti stroke dan serangan jantung.
Menurunkan tekanan darah adalah salah satu manfaat biji kelor yang paling dikenal. Anda bisa merebus biji kelor dan minum airnya secara rutin.
2. Membuat tidur lebih nyenyak dan meningkatkan energi
Untuk Anda yang sulit tidur nyenyak, tak ada salahnya untuk minum air rebusan biji kelor 1 jam sebelum waktunya kamu tidur.