5 Berita Terpopuler: Nasib Karier Richard Eliezer di Kepolisian Terungkap, Enggak Usah Kaget, Harus Segera Diputuskan
Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada persidangan Rabu (15/2) menjatuhkan vonis 1 tahun 6 bulan penjara kepada Richard Eliezer, terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Jika kubu Richard Eliezer dan Jaksa Penuntut Umum sama-sama tidak mengajukan banding, maka vonis dari pengadilan tingkat pertama itu berkekuatan hukum tetap atau Inkracht Van Gewijsde. Lantas, kapan anggota Brimob eks ajudan Ferdy Sambo itu bebas?
Baca selengkapnya, klik link di bawah:
Richard Eliezer Bisa Bebas Juli 2023, Enggak Usah Kaget, Begini Cara Hitungnya
3. Dewas KPK Akhirnya Turun Tangan, Kasus Formula E Harus Segera Diputuskan
Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (Dewas KPK) mendesak lembaga antirasuah segera memutuskan status hukum kasus Formula E.
Hal itu disampaikan Ketua Dewas KPK Tumpak H. Panggabean dalam keterangannya, Kamis (16/2).
"Melalui Rapat Koordinasi Pengawasan (Rakorwas) Triwulan IV 2022 antara Dewas dan pimpinan KPK pada 17 Januari 2023, telah disepakati agar penyelesaian dan kejelasan status kasus Formula E secepatnya diputuskan," kata Tumpak.