5 Klub Ini Bisa Jadi Pilihan Messi Usai Tinggalkan Barcelona
jpnn.com, BARCELONA - Lionel Messi tidak lagi berkarier di Camp Nou pada musim ini, begitu bunyi pernyataan resmi Barcelona.
Pemain asal Argentina itu akan meninggalkan klub yang sudah dibelanya selama 17 tahun. Kepergiannya tentu mengejutkan banyak pihak. Pasalnya, Messi adalah pemain yang besar di Barcelona dan telah menjadi legenda tim.
Sejak kecil, tepatnya pada usia 13 tahun, ia sudah bergabung dengan La Masia -akademi milik Barcelona-. Messi akhirnya debut bersama tim senior pada 2004. Total, dirinya telah memainkan 520 laga bersama El Barca dengan sumbangan 474 gol.
Masalah pembatasan gaji yang terdapat di Liga Spanyol ditenggarai jadi penyebab mengapa La Pulga tak melanjutkan kariernya di Barca.
Kontrak Messi besama Barcelona sejatinya kadaluarsa pada 30 Juni 2021. Sejak saat itu, dirinya berstatus tanpa klub.
Namun, Blaugrana -julukkan Barcelona- masih berusaha untuk mempertahankan kaptennya itu, hingga akhirnya upaya mereka menemui jalan buntu per hari ini.
Ya, apa yang ditakuti fan Barca menjadi kenyataan. Messi dan klubnya akan berpisah pada musim ini.
Gaji Messi sangat besar membuat hanya beberapa klub yang sanggup memenuhinya. Melihat fakta tersebut, kami coba menghimpun lima tim yang mungkin jadi destinasi Lionel selanjutnya. Simak di bawah ini.