5 Provinsi Peraih Investasi Terbesar Triwulan Pertama
jpnn.com, JAKARTA - Capaian realisasi investasi triwulan pertama tahun ini lebih baik jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Berdasar data Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), investasi asing dan dalam negeri pada Januari–Maret lalu mencapai Rp 165,8 triliun.
Angka tersebut meningkat 13,2 persen daripada periode yang sama 2016 sebesar Rp 146,5 triliun.
Realisasi investasi tersebut mampu menyerap 194 ribu tenaga kerja.
Menurut Kepala BKPM Thomas Lembong, realisasi investasi pada triwulan pertama tersebut memberikan harapan untuk dapat mencapai target investasi Rp 678,8 triliun sepanjang tahun ini.
’’Ini menggambarkan bahwa minat investasi di Indonesia tetap tinggi dan kami semakin optimistis bahwa target tahun 2017 yang sebesar Rp 678,8 triliun dapat tercapai,” ujarnya, Rabu (26/4).
Nilai investasi dalam negeri dalam tiga bulan pertama tahun ini sebesar Rp 68,8 triliun.
Artinya, terjadi kenaikan 36,4 persen daripada periode yang sama tahun lalu.