5 Provinsi Sudah Tak Miliki Desa Tertinggal, Ada Wilayah Ganjar dan Khofifah
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar mengatakan ada 5 provinsi di Indonesia sudah tidak memiliki desa tertinggal.
Lima provinsi tersebut, yakni Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Kepulauan Bangka Belitung.
Hal ini diungkapkan Halim saat diskusi dan ‘Ngopi Bareng Gus Menteri’ di kantor Kemendes PDTT, Kamis (11/8).
"Terdapat lima provinsi sudah tuntas tidak ada lagi desa tertinggal dan desa sangat tertinggal ada Jatim, Bali, Bangka Belitung, DIY, Jawa Barat," kata dia.
Kakak kandung politikus Muhaimin Iskandar ini menargetkan jumlah provinsi yang bebas dari desa tertinggal dan sangat tertinggal bakal terus meningkat hingga 2023 nanti.
"Harapan kami di tahun 2023 semakin banyak lagi provinsi yang bisa mengentaskan desa tertinggal dan sangat tertinggal," tutur Abdul Halim.
Kemendes menyebut desa sangat tertinggal berkurang 8.471 desa, dari 13.453 menjadi 4.982.
Kemudian, desa tertinggal berkurang 24.008 desa, dari 33.592 menjadi 9.584 desa.