5 Tewas Akibat DBD di Kotim
Senin, 21 November 2011 – 12:44 WIB
Bahkan ia juga menuturkan, Dinkes setempat akan berupaya untuk membebaskan biaya pengobatan pasien DBD yang masuk di rumah sakit dr Murdjani Sampit, khusus kelas tiga. Kebijakan ini diambil mengingat kebanyakan penderita DBD yang meninggal dunia dikarenakan mengalami keterlambatan penanganan dalam hal pengobatan.
”Kebanyakan penderita yang meninggal dibawa kerumah sakit ketika sudah mengalami shock, sehingga penanganan pun sudah mengalami keterlambatan. Saya mendapatkan informasi bahwa ketika berobat dan dirujuk ke rumah sakit untuk dilakukan opname, kebanyakan mereka tidak mengikuti anjuran dikarenakan faktor biaya.Untuk itu saat ini kami sedang berupaya dengan bapak Bupati untuk merencanakan pembebasan biaya rumah sakit untuk penderita DBD di kelas tiga,” terang Yuendri.(gus/fuz/jpnn)