50 Detik! Mariano pun Menangis di El Clasico
jpnn.com, MADRID - Vinicius Junior yang membuka gol pertama Real Madrid, tetapi Mariano Diaz yang membunuh Barcelona pada El Clasico di Santiago Bernabeu, Senin (2/3) dini hari WIB.
Shohibul bait alias tuan rumah memenangi bentrok melawan musuh abadinya itu pada pekan ke-26 La Liga dengan skor 2-0.
Sempat tampil tak meyakinkan di babak pertama, El Real bermain taktis dan lebih agresif di babak kedua.
Vinicius mencetak gol pertama Real pada menit ke-71. "Saya sangat senang. Dia (Vinicius) pantas mendapatkannya. Itu gol penting, melawan lawan yang penting, di saat yang juga penting," tutur pelatih Real Zinedine Zidane di laman Marca.
50 - Mariano Díaz’s goal is the fastest by a sub in #ElClasico in @LaLigaEN in the 21st century (50 seconds). Surprise. pic.twitter.com/CsUZuhzCeJ — OptaJose (@OptaJose) March 1, 2020
Kemudian, Mariano mencetak gol kedua Madrid di detik-detik akhir laga. Pemain yang dijual Madrid ke Lyon (2017-2018) dan dibeli kembali pada 2018 itu baru masuk pada masa injury time mengantikan Karim Benzema.
Cuma 50 detik, Mariano membunuh Barca dengan golnya lewat proses mengesankan. Cepat dan tepat.