Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

6 Pebulu Tangkis Top yang Pensiun di Tahun 2021, 3 Rival The Minions Bubar

Minggu, 14 November 2021 – 16:36 WIB
6 Pebulu Tangkis Top yang Pensiun di Tahun 2021, 3 Rival The Minions Bubar - JPNN.COM
Ganda putra Jepang, Keigo Sonoda/Takeshi Kamura bersama pasangan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Foto: (BadmintonPhoto)

Semasa jayanya, Kamura dan Sonoda ialah rival berat ganda Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pertemuan kedua pasangan selalu berlangsung sengit dan panas meski Marcus/Kevin unggul secara head to head dengan merebut 11 kemenangan dari 16 bentrokan.

2. Hiroyuki Endo (Ganda Putra/Jepang)

Partner Yuta Watanabe di sektor ganda putra itu juga membuat keputusan mengejutkan dengan memilih pensiun pada September lalu.

Turnamen terakhir yang diikuti Hiroyuki Endo ialah Olimpiade Tokyo 2020, di mana dia dan pasangannya, Yuta tersingkir di perempat final.

Sama seperti Kamura/Sonoda, Endo/Yuta merupakan ganda yang sering merepotkan Kevin/Marcus.

The Minions, bahkan selalu kalah dalam enam pertemuan terakhirnya melawan ganda Jepang tersebut.

Kekalahan paling ikonik The Minions melawan Endo/Yuta terjadi di final All England 2020. Saat itu, Kevin/Marcus menyerah dalam pertarungan tiga gim dengan skor, 18-21 21-12, 19-21.

Sepanjang 2021 banyak pebulu tangkis top yang memilih pensiun. The Minions, bahkan harus kehilangan 3 rivalnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News