Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

65 Persen Peserta Unas Perbaikan Nilainya Malah Jeblok

Selasa, 22 Maret 2016 – 08:29 WIB
65 Persen Peserta Unas Perbaikan Nilainya Malah Jeblok - JPNN.COM
Ujian Nasional. Foto ilustrasi.dok.Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA – Sebagian besar dari peserta Ujian Nasional (Unas) 2015 Perbaikan justru mendapatkan hasil kurang menggembirakan. Bukannya tambah naik, tetapi sebagian besar peserta Unas Perbaikan malah turun nilainya.

Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) Kemendikbud Nizam menjelaskan jumlah pendaftar Unas Perbaikan tercatat sekitar 67 ribu siswa. Tetapi saat ujian digelar 22 Februari lalu, jumlah pelamar yang benar-benar mengikuti ujian hanya 12.781 orang. 

’’Kenapa turun drastis, karena daftarnya gratis,’’ kata Nizam, kemarin (21/3).

Guru besar teknik sipil Universitas Gadjah Mada (UGM) Jogjakarta itu menuturkan, Unas Perbaikan sifatnya memang tidak wajib. Bahkan bagi orang yang sudah mendaftarpun, sah-sah saja jika akhirnya tidak ikut ujian.

Nizam mengatakan pesan yang ingin disampaikan dalam Unas Perbaikan ini adalah pemerintah memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memperbaiki nilainya.

Meskipun namanya Unas Perbaikan, tidak semua peserta ujian nilainya tambah bagus. Malah sebagian besar nilai peserta Unas Perbaikan turun. Menurun dibandingkan nilai yang diraih dalam Unas 2015 lalu. 

Nizam mengatakan 34 persen atau sekitar 4.345 orang peserta Unas Perbaikan mengalamai kenaikan nilai. ’’Bahkan ada yang naik drastis dari semula 40 atau 50, menjadi 80,’’ kata Nizam.

Data kenaikan nilai paling banyak ada di mata pelajaran matematika dengan jumlah 1.620 peserta. Kemudian disusul bahasa Indonesia (1.306 peserta) dan kimia (1.240 peserta). Untuk catatan banyak peserta Unas Perbaikan yang menempuh perbaikan lebih dari satu mata pelajaran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close