Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

650 Nyawa Melayang Sia-sia Selama Mudik

Jumat, 08 Agustus 2014 – 17:58 WIB
650 Nyawa Melayang Sia-sia Selama Mudik - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Data Operasi Ketupat 2014 melansir bahwa jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor pada musim Lebaran 2014 menembus angka 4.424.483 unit. Jumlah ini menurun bila dibandingkan dengan 2013 yang tercatat sebanyak 5.536.321 unit.

Kapolri Jenderal Sutarman menegaskan, turunnya pemudik yang menggunakan sepeda motor, juga menyebabkan kurangnya angka kecelakaan lalu lintas. Termasuk korban meninggal dunia, luka berat maupun ringan pada musim mudik Lebaran 2014 ini.

Karenanya, Kapolri menegaskan ke depan supaya jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor bisa diturunkan lagi. Salah satu caranya adalah membawa atau mengangkut sepeda motor dengan moda transportasi lain.

"Sehingga mengurangi kelelahan dan terjadinya kecelakaan di jalan," kata Kapolri saat Halal Bihalal dengan media sekaligus Analisa dan Evaluasi Operasi Ketupat Jaya 2014, di Mabes Polri, Jumat (8/8).

Kapolri menyebutkan, kecelakaan yang tercatat dalam Operasi Ketupat Jaya selama 22 Juli 2014 hingga 6 Agustus 2014 sebanyak 3057 kasus. Sedangkan 2013, sebanyak 3675. Terjadi penurunan 618 atau 17 persen kasus. Jumlah korban meninggal dunia pada 2014 ini tercatat sebanyak 650 orang. Sedangkan 2013  tercatat 795 orang.

"Terjadi penurunan 145 orang atau 17 persen," kata Sutarman.

Kendati menurun, Sutarman mengaku jumlah korban yang meninggal itu juga masih sangat besar. Karenanya ke depan, harus diupayakan maksimal untuk mengurangi korban yang meninggal sia-sia di jalanan.
"Sekarang ini masih cukup besar," katanya.

Sedangkan korban luka berat pada 2014 ini tercatat sebanyak 1045 orang. Bila dibanding 2013, jumlahnya 1303. Terjadi penurunan 258 orang atau 20 persen. "Tapi, ini juga korbannya sangat besar," ungkap Kapolri.

JAKARTA - Data Operasi Ketupat 2014 melansir bahwa jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor pada musim Lebaran 2014 menembus angka 4.424.483

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News