7 Longest Indonesia: Khansa Syahlaa Taklukkan 3 Puncak Paling Menantang di Sulawesi
Keesokan harinya cuaca cerah dan akhirnya mereka berhasil mencapai puncak Kabentonu pada tanggal 29 Desember 2022 diliputi suasana tangis haru dan bahagia.
Menjumpai ular, bangkai anoa hingga hutan lumut yang menakjubkan.
Sepanjang perjalanan Khansa harus melewati vegetasi yang rapat dan lembab. Membuat belasan pacet penghisap darah kerap hinggap.
Tak hanya itu ia juga sempat menginjak ular berwarna hitam saat di jalur.
Sang ayah Aulia menyampaikan "Kami lagi di jalur, tiba-tiba entah itu ular melintas jadi berpapasan, terinjak sama Khansa. Kejadiannya cepet banget, Alhamdulillah ngga sampai tergigit."
Aulia juga menambahkan mereka sempat menjumpai bangkai anoa yang belum lama mati dan juga telaga yang seakan tak pernah tersentuh.
Hutan lumut yang menakjubkan seperti di negri dongeng juga terhampar indah. Hijau seperti tak pernah terjamah.
Padang savana pun bisa didapati di jalur menuju Puncak Kabentonu. Bunga edelweis dan jamur berwarna-warni mudah pula ditemui di sepanjang rute.