75 Ribu Satpol PP Bukan Honorer Biasa, Status PPPK di Depan Mata
jpnn.com - PADANG - Mendagri Tito Karnavian menyampaikan kabar gembira untuk para anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) berstatus non-ASN atau honorer.
Tito Karnavian mengatakan, lebih dari 75.000 personel Satpol PP yang masih berstatus non-Aparatur Sipil Negara (ASN) berpeluang menjadi ASN atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
"Kerja sama dengan Kemenpan RB bahwa terbuka kesempatan kepada rekan-rekan satpol PP non-ASN untuk menjadi ASN atau pegawai kontrak PPPK," kata Mendagri Tito Karanavian di Padang, Minggu (3/3).
Mendagri Tito Karnavian mengatakan hal tersebut pada peringatan HUT Ke-74 Satpol PP dan Satlinmas Ke-62 tingkat nasional yang dipusatkan di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
Mantan Kapolri tersebut menyebutkan saat ini terdapat 105.872 personel satpol PP.
Dari jumlah itu, sebanyak 29.000-an personel yang berstatus sebagai ASN, selebihnya merupakan tenaga non-ASN.
Sebelumnya, kata Tito Karnavian, pemerintah hanya memprioritaskan guru dan tenaga kesehatan untuk diangkat menjadi PPPK.
Sementara itu, tenaga administrasi yang bersifat umum cukup terbatas dan harus melalui tes.