Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

80 Komisioner KPU 16 Provinsi Resmi Dilantik

Jumat, 24 Mei 2013 – 15:23 WIB
80 Komisioner KPU 16 Provinsi Resmi Dilantik - JPNN.COM
JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat melantik 80 komisioner KPU 16 provinsi, masa bakti 2013-2018 di Jakarta, Jumat (24/5). Dalam sambutannya, Ketua KPU Husni Kamil Manik meminta para komisioner benar-benar menjalankan tugas dan tanggungjawab yang diberikan, sehingga tujuan menjadikan Pemilu 2014 sebagai pemilu yang paling demokratis dan berkualitas di Indonesia, dapat terlaksana dengan baik.

Permintaan tersebut dikemukakan karena menurut Husni, penyelenggara pemilu merupakan penentu.

“Dan kinerja penyelenggara itu menjadi tolok ukur utama. Hanya dengan kinerja yang baik, maka pemilu dapat dilaksanakan tepat waktu, efektif dan efesien. Karena itu setelah dilantik, para komisioner yang baru akan langsung mengikuti orientasi tugas selama lima hari,” ujar Husni Manik di Hotel Borobudur, Jakarta.

Dari ke-80 orang yang dilantik, masing-masing 5 komisioner untuk tiap KPU Provinsi. Yaitu KPU Provinsi Jambi, Sumatera Barat, Bengkulu, Kepulauan Bangka Belitung, Kepulauan Riau, Banten, DKI Jakarta, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, dan Gorontalo.

JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat melantik 80 komisioner KPU 16 provinsi, masa bakti 2013-2018 di Jakarta, Jumat (24/5). Dalam sambutannya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News