842 Simulator SIM Kondisinya Bermasalah
Jumat, 19 Juli 2013 – 19:23 WIB
Yang paling fatal, ia menambahkan, komputer tidak bisa menyala sama sekali. Dari jumlah 700 Simulator SIM roda dua dan 562 roda empat yang dilakukan penelitian oleh timnya, ditemukan sebanyak 842 unit yang bermasalah. "Dari jumlah tersebut, permasalahannya beda-beda," ujarnya.
Toto juga menerangkan, seharusnya harga Simulator baik R2 dan R4 lebih murah dari pada harga dalam kontrak jual beli. "Perhitungan HPP kami ini lebih rendah dari harga dalam kontrak jual beli. Sebab, ada komponen-komponen di perjanjian jual beli yang berulang," katanya, di hadapan Majelis Hakim yang diketuai Suhartoyo, itu.
Dia menerangkan, berdasarkan hasil perhitungan ITB harga satu unit untuk R2 hanya Rp 46,3 juta dan R4 Rp 65,4 juta.