Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

88 Desa Tak Ada Jaringan Listrik

Kamis, 16 Februari 2017 – 23:32 WIB
88 Desa Tak Ada Jaringan Listrik - JPNN.COM
PLN. Foto: dok jpnn

Sedangkan untuk Kabupaten Manggarai Timur rasio elektrifikasi baru 36 persen dari total 48 persen termasuk listrik swadaya.

Program 100 persen listrik desa akan dilakukan secara bertahap.

Pihaknya mengharapkan dukungan pemerintah, terutama soal pemasangan jaringan listrik. Jika masuk dalam kawasan hutan supaya tidak ada kendala saat pemasangan.

Termasuk juga kendala lahan, sebab masalah seperti ini sering terjadi ketika ada program perluasan jaringan.

"Kami harapkan dukungan pemkab, terutama saat pemasangan jaringan listrik dikawasan hutan lindung," katanya.

Ditanya soal pembangkit, Made mengatakan tidak masalah. Sebab, potensi PLTP Alumni sangat memadai termasuk juga sumber energi lain.

Yohanes Ragu, warga Kampung Pedeng Kecamatan Cibal Barat menyambut positif program tersebut. Sebab, selama ini tidak ada jaringan listrik PLN, warga secara swadaya membeli generator dan hanya bisa memenuhi kebutuhan keluarga sendiri dan tetangga.

"Jika benar ada program seperti itu, kami masyarakat sangat senang. Sebab, selama ini tidak ada jaringan listrik sama sekali," katanya.(kr2/ays)

Rasio elektrifikasi penggunaan listrik di wilayah PLN Ranting Ruteng yang membawahi Kabupaten Manggarai dan Manggarai Timur, masih tergolong rendah.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   PLN  desa 
X Close