Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Abdul Manaf Berada di Tempat Ini Saat Terjadinya Pengeroyokan Terhadap Ade Armando

Kamis, 14 April 2022 – 04:45 WIB
Abdul Manaf Berada di Tempat Ini Saat Terjadinya Pengeroyokan Terhadap Ade Armando - JPNN.COM
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan memperlihatkan wajah tiga pengeroyok Ade Armando yang masih buron, Kolase Foto: Mercurius Thomos Mone/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan jika Abdul Manaf tidak terlibat pengeroyokan pegiat media sosial Ade Armando saat demo mahasiswa di depan Gedung DPR Jakarta Pusat, Senin kemarin.

Zulpan menyebut penyidik sempat mengidentifikasi keberadaan Abdul Manaf melalui sistem face recognition yang diketahui berada di Karawang, Jawa Barat.

Setelah dilakukan pencocokan, pemeriksaan awal ternyata Abdul Manaf tidak terlibat dalam pengeroyokan Ade Armando.

"Kami temukan keberadaanya di Karawang. Setelah kami lakukan pencocokan, ternyata Abdul Manaf itu tidak terlibat," kata Endra Zulpan di Jakarta, Rabu.

Dia mengatakan Abdul Manaf awalnya diduga terlibat sebagai salah satu terduga pelaku dalam kasus pengeroyokan terhadap Ade Armando.

Meski demikian, Zulpan menyebut bahwa sistem face recognition yang mengidentifikasi Abdul Manaf kurang akurat.

"Teknologi face recognition Polda Metro Jaya tingkat akurasinya pada saat itu belum 100 persen Abdul Manaf, karena orang yang kami duga pelaku itu menggunakan topi, sehingga begitu topinya dibuka tingkat akurasinya tidak 100 persen. Jadi, Abdul Manaf bisa dikatakan bukan sebagai pelaku," ujarnya.

Kesimpulan bahwa Abdul Manaf tidak terlibat dalam kasus pengeroyokan terhadap Ade Armando diperkuat dengan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan.

Siapakah Abdul Manaf yang sempat diburu polisi terkait pengeroyokan terhadap Ade Armando?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA