ABG Bogor Dijual Online
Minggu, 10 Februari 2013 – 04:04 WIB
"Kita akan dalami kasus-kasus seperti ini dan menindak pelakunya. Kami mengharapkan partisipasi masyarakat luas. Jika pernah mendapati kasus-kasus serupa, maka segera melapor," tukas Bahtiar.
Pantauan Radar Bogor, hingga sekitar pukul 23:00, sejumlah petugas polisi masih berjaga-jaga di lokasi penangkapan. Sedangkan pelaku bersama tiga ABG yang diduga hendak dijual secara on line, langsung dilarikan ke Mabes Polda Jabar, di Bandung.
Sementara itu, pihak hotel justru memberikan keterangan yang berbeda. Petugas hotel yang enggan diberitakan namanya menyebut adegan penangkapan itu terjadi sekitar pukul 15:00. Polisi menangkap dua orang itu sebelum memasuki kamar. Awalnya petugas hotel mengira kedua orang tersebut adalah pasangan suami istri.