Abhisit Vejjajiva Diunggulkan Jadi PM Thailand
Senin, 15 Desember 2008 – 08:31 WIB
Begitu yakinnya Abhisit, dia sudah ancang-ancang apa yang akan dilakukannya jika terpilih sebagai PM. Politisi kelahiran 3 Agustus 1964 itu berencana memfokuskan pemerintahannya untuk memperbaiki perekonomian Thailand. Dia juga akan berusaha mengembalikan kepercayaan rakyat dalam kurun waktu tiga bulan. Hal lain yang juga akan dipentingkan Abhisit adalah dipercepatnya penanganan korupsi yang dilakukan mantan PM Thaksin.
Dicalonkan sebagai PM bukanlah yang pertama bagi Abhisit. Akhir 2007 lalu, alumnus Oxford University itu bersaing dengan kandidat PPP Samak Sundaravej untuk jabatan yang sama. Namun, dewi fortuna belum memihak pria yang disukai kalangan pebisnis ini. Sekutu Thaksin lah yang merebut jabatan PM.