ABM Investama Perkuat Prinsip Berkelanjutan Global
Konsep tersebut, kata Haris, dijalankan dengan mengintegrasikan berbagai aspek, yaitu lingkungan, sosial, dan tata kelola (LST/ESG) dalam operasional sehari-hari.
Langkah itu sejalan dengan dukungan terhadap Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB).
“Langkah yang dilakukan perusahaan adalah mengelola emisi gas rumah kaca (GRK) melalui pengendalian emisi, efisiensi energi, menjaga keanekaragaman hayati, pengelolaan limbah, serta pengelolaan air dan efluen,” kata Haris.
Dalam implementasinya, ABM mengadopsi standar Global Reporting Initiative (GRI) untuk mengungkap pencapaian keberlanjutan kepada seluruh pemangku kepentingannya.
ABM telah menerbitkan laporan keberlanjutannya secara rutin sejak tahun 2017 lalu. (ddy/jpnn)