Abrasi Pantai Tarakan Makin Parah
Kamis, 10 November 2011 – 13:52 WIB
TARAKAN – Abrasi (pengikisan daratan) di Pantai Amal, Tarakan Timur dan beberapa wilayah pesisir pantai lainnya di Tarakan makin menjadi. Akibat gelombang laut yang tidak bisa kompromi, degradasi pantai pun tak terhindarkan. Bahkan, berdasarkan riset yang dilakukan oleh tim dari Institut Teknologi Bandung (ITB), beberapa pulau yang memiliki pantai, salah satunya Tarakan, sebagian sisi daratannya diprediksi bakal tenggelam pada 2030. Tak ingin Tarakan cepat tenggelam, Tim Peduli Lingkungan Kota Tarakan lantas menyusun rencana menyelamatkan pantai di Tarakan yang sudah mulai terdegradasi. Salah satu aksi yang akan mereka lakukan dalam waktu dekat adalah Gerakan Penanaman Mangrove se Kota Tarakan untuk menyelamatkan pantai-pantai di Bumi Paguntaka ini.
"Teknisnya, kita akan menginventarisir semua lahan yang ada di pesisir yang terdegradasi. Begitu juga dengan tambak yang sudah tidak produktif lagi,” ungkap Sekretaris Tim Peduli Lingkungan Hasbuna SH kepada Radar Tarakan.
Dijelaskannya, dari data yang mereka dapatkan dari Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup (BPLH) Kota Tarakan, sejak tahun 2002 hingga 2007, kawasan hutan mangrove terdegradasi 100 hektare (Ha) per tahun dari 1.250 Ha hutan mangrove yang ada di Tarakan.
TARAKAN – Abrasi (pengikisan daratan) di Pantai Amal, Tarakan Timur dan beberapa wilayah pesisir pantai lainnya di Tarakan makin menjadi. Akibat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Ini Solusi dari Dharma Kun untuk Atasi Banjir di Jakarta
-
Komisi III Akan Gelar Fit and Proper Test 10 Calon Pimpinan KPK
-
Pengungsi Erupsi Lewotobi Kekurangan Persediaan Air Bersih
-
Ahmad Luthfi Ajak Raffi Ahmad dan Sejumlah Selebritas Blusukan
-
Sejumlah Sekolah jadi Pos Pengungsian Korban Erupsi Lewotobi
BERITA LAINNYA
- Sumsel
Ada Jalan Amblas, Lalu Lintas OKU Timur - OKU Selatan Lumpuh Total
Senin, 18 November 2024 – 15:49 WIB - Riau
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Puluhan Orang Mengamuk
Senin, 18 November 2024 – 15:39 WIB - Kaltara
Wahai Honorer Pelamar PPPK 2024 Tahap 1, Sudah Siap? Ada yang Harus Naik Pesawat
Senin, 18 November 2024 – 06:57 WIB - Riau
Pemkot Pekanbaru Mengalami Kendala Pindahkan 277 Pengungsi Rohingya
Senin, 18 November 2024 – 04:00 WIB
BERITA TERPOPULER
- Riau
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Puluhan Orang Mengamuk
Senin, 18 November 2024 – 15:39 WIB - Humaniora
2.426 Peserta Lulus SKD CPNS BPKP dan Berhak Mengikuti SKB
Senin, 18 November 2024 – 13:31 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
Senin, 18 November 2024 – 12:03 WIB - Jatim Terkini
Soal Dugaan Motif Masalah Politik dalam Carok Massal di Sampang, Begini Kata Polisi
Senin, 18 November 2024 – 13:08 WIB - Humaniora
Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2: Honorer Masa Kerja 2 Tahun Kurang 1 Bulan Bisa Dibantu?
Senin, 18 November 2024 – 16:53 WIB