Abu Tholut Ditangkap di Kamar Mandi
Sabtu, 11 Desember 2010 – 04:56 WIB
Mengetahui adanya kejadian itu, seluruh tetangga pun sangat terkaget-kaget, dan bertanya-tanya, sebenarnya ada apa gerangan yang terjadi. Pasalnya, peristiwanya berlangsung cukup singkat. "Setelah gerombolan orang tersebut membawa Om Yon, kami bersama tetangga yang lain, langsung mendatangi rumahnya, untuk menemui istrinya dan berusaha menghiburnya. Karena terus terang, kami tidak tahu apa yang terjadi sebenarnya," paparnya.
Sewaktu mendatangi rumahnya itu, lanjutnya, istrinya mengatakan, suaminya dibawa segerombolan orang (Densus 88 Antiteror, Red) saat di dalam kamar mandi rumahnya, dan sedang BAB. Ditambahkan, Suu'di, 42, salah satu saksi mata lainnya, yang juga warga Dukuh setempat mengatakan, sewaktu Densus 88 datang, dirinya ikut terheran-heran, dan bertanya, ada apa sebenarnya. "Pada mulanya, saya sedang nongkrong di depan rumah saya, yang berada 100 meter dari rumah Imron ( yang diduga Abu Tholut, Red)," ujarnya.
Mendengar adanya letusan tembakan, saksi pun langsung lari mendekat dan melihat kejadian yang sebenarnya. "Saat mendekat itulah, saya melihat Imron (Abu Tholut, Red) sedang dibawa dan diborgol oleh gerombolan orang yang membawa pistol, yang ternyata diketahui adalah Densus 88," bebernya.