Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

ACL 2: Bojan Hodak Siapkan Kejutan Saat Persib Menjamu Zhejiang FC

Kamis, 05 Desember 2024 – 09:20 WIB
ACL 2: Bojan Hodak Siapkan Kejutan Saat Persib Menjamu Zhejiang FC - JPNN.COM
Pelatih Persib Bojan Hodak dalam sesi konferensi pers pra-laga kompetisi AFC Champions League 2 melawan Zhejiang FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (4/12/2024). Foto: persib.co.id

jpnn.com - BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak menyiapkan kejutan saat timnya menjamu Zhejiang FC pada lanjutan kompetisi AFC Champions League (ACL) 2 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (5/12) malam nanti.

Persib harus mampu mengalahkan Zhejiang FC dengan kondisi tim yang tidak sempurna, karena beberapa penggawa terpaksa harus absen gegara cedera, larangan bermain, hingga pemanggilan Tim Nasional Indonesia.

Sejumlah pemain di beberapa posisi harus digantikan, dan Hodak mengaku sudah menyiapkannya.

Diketahui pada pertandingan nanti mereka tidak akan diperkuat pemain U-23, yakni Robi Darwis dan Kakang Rudianto. Bek senior Victor Igbonefo dan Henhen Herdiana kemungkinan tak main karena cedera. 

Bojan Hodak mengatakan sudah memiliki opsi pemain yang diturunkan. Hodak menyiapkan suatu kejutan untuk pemain yang akan mengisi posisi bek kanan, yang biasa diisi Henhen. 

"Jadi, ini akan ada kejutan di posisi bek kanan. Henhen berlatih, tetapi dia belakangan masuk ke dalam lapangan, melakukan latihan recovery dengan berlari di pinggir lapangan," kata Hodak, Kamis (5/12).  "Jadi, kemungkinan dia tidak bermain besok (malam ini), tetapi dia sudah hampir pulih," lanjutnya. 

Juru taktik asal Kroasia itu menambahkan, kejutan yang disiapkan kemungkinan menyiapkan pemain yang tak pernah bermain di posisi itu. 

"Untuk posisi bek kanan, mungkin ada kejutan, karena saya harus menemukan seseorang. Mungkin saja pemain yang sebelumnya tidak bermain di posisi itu," ujarnya. 

Bojan Hodak menyiapkan kejutan saat Persib Bandung menjamu Zhejiang FC di ACL 2 malam nanti.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News