Ada Aktor di Balik BBM Nazaruddin
Jumat, 08 Juli 2011 – 10:41 WIB

Menurut Chotibul, apapun yang dituduhkan Nazaruddin selama ini, kalau tidak masuk dalam BAP, sama saja dengan bohong. Penasihat hukum Nazaruddin, OC Kaligis, juga diminta untuk turut mengupayakan Nazar pulang bukan hanya sekadar membacakan pesan-pesan BBM-nya.
"Saya lihat Pak Kaligis tidak berkeinginan memulangkan Pak Nazar ke Indonesia. Sesuai kode etik advokat, semestinya dia mendampingi klien saat di BAP hingga proses di pengadilan," kritik anggota Komisi II DPR RI ini.