Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ada Apa ya, Guardiola Sampai Memuji Manajer Brighton?

Rabu, 13 Januari 2021 – 13:51 WIB
Ada Apa ya, Guardiola Sampai Memuji Manajer Brighton? - JPNN.COM
Manajer Manchester City Pep Guardiola saat mendampingi timnya menghadapi Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (3/1/2021). (ANTARA/REUTERS/POOL/Shaun Botterill)

jpnn.com, INGGRIS - Manajer Manchester City Pep Guardiola menebar pujian untuk manajer Brighton & Hove Albion Graham Potter.

Guardio memuji Potter persis menjelang pertemuan kedua tim dalam laga pekan ke-18 Liga Inggris di Etihad, Rabu (13/1) waktu setempat atau Kamis (14/1) WIB.

"Mereka sangat menyenangkan untuk ditonton. Menyenangkan untuk dianalisis," ujar Guardiola dalam jumpa pers pralaga dikutip dari laman resmi City pada Rabu (13/1) WIB.

"Pada saat bersamaan, ketika melihatnya, Anda mewaspadai kualitas mereka. Hari ini saya sampaikan kepada para pemain agar menetapkan standard tinggi untuk bisa mengalahkan Brighton," ujarnya menambahkan.

Guardiola juga meminta para pemainnya melupakan rekor bagus City dalam enam pertemuan terakhir, saat kontra dengan Brighton di Liga Inggris yang selalu berhasil mereka menangi sejak 2017.

"Lupakan hasil-hasil di masa lalu. Brighton kini lebih baik dalam semua hal. Mereka menciptakan lebih banyak peluang ketimbang tertekan, satu-satunya celah mereka adalah penyelesaian di sepertiga akhir lapangan," katanya.

"Saya sangat menyukai hasil pekerjaan Graham Potter. Semua pemain di tim mereka tahu apa yang harus dilakukan dan mereka punya keberanian untuk tampil di mana pun," katanya.

Guardiola memastikan Sergio Aguero masih belum siap tampil menghadapi Brighton karena harus menjalani swakarantina lantaran sempat berkontak dengan subyek positif COVID-19.

Guardiola tiba-tiba memuji manajer Brighton & Hove Albion jelang laga kedua tim. Ada apa ya?

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close