Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ada Perbaikan Jalan di Tol Jakarta-Cikampek, Ini Titiknya

Sabtu, 16 September 2023 – 12:50 WIB
Ada Perbaikan Jalan di Tol Jakarta-Cikampek, Ini Titiknya - JPNN.COM
Pekerjaan perbaikan jalan di lajur 2 Simpang Susun Karawang Timur 1 Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada akhir pekan ini. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah)

jpnn.com, BEKASI - Pengelola Tol Jakarta-Cikampek tengah melakukan perbaikan jalan sebagai upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan, sekaligus pemenuhan standar pelayanan minimal.

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) meminta pengguna tol mengantisipasi perjalanan.

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat adanya pekerjaan pemeliharaan jalan dimaksud," kata Senior Manager Representative Office 1 PT JTT Amri Sanusi di Bekasi, Sabtu.

Dia mengimbau seluruh pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan dengan selalu berhati-hati serta menaati rambu-rambu yang ada terutama di sekitar lokasi pekerjaan.

Pengguna tol dapat mengakses seputar informasi terkait lalu lintas tol Jasa Marga Group melalui One Call Center 24 jam di nomor 14080 dan aplikasi Travoy 4.1 untuk pengguna iOS serta Android.

"Tetap waspada dan berhati-hati selama perjalanan. Pastikan kendaraan dalam kondisi prima, saldo uang elektronik cukup, serta mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan," katanya.

Amri memastikan Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek baik arah Jakarta maupun arah Cikampek masih beroperasi secara normal selama pekerjaan perbaikan berlangsung.

Dia menjelaskan pekerjaan pemeliharaan jalan dilakukan di lajur 2 Simpang Susun Karawang Timur 1 sepanjang 35 meter mulai Jumat (15/9) pukul 20.00 WIB hingga Senin (18/9) pukul 03.00 WIB.

Pengelola Tol Jakarta-Cikampek tengah melakukan perbaikan jalan sebagai upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News